Senin, 17 September 2012

REFLEKSI PERTEMUAN KE 1


TUGAS 1
MEDIA DAN SUMBER BELAJAR BERBASIS ICT
REFLEKSI
Pertemuan pertama yang saya peroleh adalah tentang media dan sumber belajar berbasis ICT dan diperlihatkan juga contoh media-media pembelajaran yang berbasis ICT. Ternyata dalam penyampaian materi pelajaran tidak hanya dengan menggunakan media papan tulis saja atau pun dengan menggunakan metode penyampaian secara ceramah. Namun terdapat juga media pembelajaran yang sudah berbasis ICT. Dengan begitu guru akan lebih mudah untuk menyampaikan materi pembelajaran sehingga kegiatan belajar mengajar akan lebih efisien dan efektif, dan juga dapat menarik perhatian maupun memotivasi siswa untuk tetap fokus pada mata pelajaran yang diajarkan oleh guru. Misalnya terdapat anak yang kurang menyukai suatu mata pelajaran tertentu, maka dengan adanya media dan sumber belajar yang berbasis ICT dapat menumbuhkan semangat untuk dapat mempelajari suatu mata pelajaran yang tidak disukainya tersebut, dikarenakan anak SD lebih suka dengan media pembelajaran yang visual, banyak animasi warna yang digunakan dibandingkan dengan media-media papan tulis dan menggunakan metode ceramah.
Yang belum saya pahami adalah cara membuat media dan sumber belajar berbasis ICT nya itu sendiri. Dikarenakan saya sendiri baru mengetahui ternyata terdapat media dan sumber belajar berbasis ICT tersebut sebagai suatu alternatif lain dalam penyampaian materi pelajaran dikelas dan saya baru mendapatkan materi media dan sumber belajar berbasis ICT pada saat saya berada di Perguruan Tinggi, di SMP mau pun di SMA belum pernah mendapatkan materi tersebut.
Untuk dapat memahami media dan sumber belajar berbasis ICT saya mengikuti pelatihan dalam pembuatan media dan sumber belajar berbasis ICT yang dilaksanakan di Kampus 3 UAD, mencari tahu di internet tutorial pembuatan media dan sumber belajar berbasis ICT, dan bertanya kepada teman yang lebih tahu.
Kekhawatiran saya dalam mata kuliah media dan sumber belajar berbasis ICT adalah apabila saya tidak dapat mengikuti mata kuliah media dan sumber belajar berbasis ICT ini dengan baik sehingga nantinya dapat mempengaruhi nilai pada saat UTS maupun pada saat UAS dan ketika saya tidak mampu membuat media pembelajaran berbasis ICT guna memenuhi tugas proyek (tim) maupun tugas personal .
Harapan saya semoga dapat mengikuti mata kuliah media dan sumber belajar berbasis ICT ini dengan baik dan mampu membuat media pembelajaran berbasis ICT guna memenuhi tugas proyek (tim) maupun tugas personal, begitu juga nantinya dapat menjadi modal pada saat saya sudah menjadi guru, yaitu dapat menerapkan/ mengaplikasikan media pembelajaran berbasis ICT ke dalam proses kegiatan belajar mengajar yang saya lakukan.

  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar